Dalam upaya memperkuat kemandirian ekonomi masyarakat desa, warga Desa Kramat, Kecamatan Tlanakan, secara resmi membentuk Koperasi Merah Putih Acara pembentukan ini berlangsung di balai sanggar desa dan dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, serta kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Pamekasan.
Koperasi Merah Putih dibentuk sebagai wadah bagi warga untuk meningkatkan kesejahteraan melalui kegiatan usaha bersama, seperti simpan pinjam, perdagangan hasil pertanian, dan pengembangan usaha mikro kecil menengah (UMKM). dalam sambutanya kepala dinas koperasi Muttaqin menyampaikan bahwa koperasi ini lahir dari program presiden bahwa warga yang ingin memiliki sistem ekonomi yang dikelola secara mandiri dan transparan.
Koperasi ini adalah bentuk semangat gotong royong dan nasionalisme ekonomi. Kami berharap Koperasi Merah Putih dapat menjadi motor penggerak pembangunan ekonomi desa,” ujarnya.
Kepala Desa Kramat, memberikan apresiasi tinggi atas inisiatif warganya. Ia berharap koperasi ini bisa menjadi contoh bagi desa lain di Kecamatan Tlanakan dalam membangun kemandirian ekonomi berbasis komunitas.
Dinas Koperasi dan UKM juga menyatakan dukungan penuh terhadap koperasi baru ini, termasuk dalam hal pelatihan manajemen koperasi dan bantuan legalitas.
Dengan terbentuknya Koperasi Merah Putih, warga Desa Kramat kini memiliki harapan baru dalam membangun masa depan ekonomi yang lebih cerah, berlandaskan nilai
Reporter
Maulana & iponk
Social Footer